Melihat Luasnya Pemandangan dari Mercusuar Pantai Pandansari

Piknik ke pantai biasanya hal yang jamak dilakukan adalah menikmati ombak di pinggiran pantai, bermain pasir, atau sekedar duduk santi di tepian sembari menikmati suasana. Selain wisata kuliner tentu saja, ada lagi yang dapat dilakukan wisatawan di pantai terutama bila pantai tersebut memiliki keunikan yang beda dari biasanya. Di Pantai ini pengunjung bisa menjelajah di Mercusuar Pantai Pandansari.

 

Lokasi Mercusuar Pandansari

Bangunan ini terletak di kawasan Pantai Pandansari tepatnya Desa Gadingsari, Bantul, Jogja. lokasinya berjarak 30 km dari pusat kota Jogja dan dapat ditempuh selama kurang lebih 1 jam perjalanan. Pengunjung bisa melewati Jalan Bantul meuju Pantai Samas. Namun ketiga pertigaansebelum samas nanti aka nada petunjuk untuk menuju pantai Pandansari. Akses jalanan sudah sangat baik namun lokasi ini hanya bisa dijangkau dengan menggunakan kendaraan pribadi. Bila menggunakan kendaraan umum harus sambung dengan ojek.

 

Hanya Satu Mercusuar

 

Mercusuar ini berada di Pantai Pandansari yang merupakan salah satu dari deretan pantai- pantai lain di sekitarnya. Namun hanya di pantai inilah mercusuar Pantai Pandansari Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta ada. Dibangun pada tahun 1996 dan resmi digunakan pada tahun 1997. Sudah cukup tua memang seperti pabrik Gula (PG) Madukismo yang lebih tua lagi, namun menara ini masih difungsikan degan baik, bahkan kini menjadi daya tarik andalan wisata pantai ini.

 

Bangunan ini berfungsi sebagai pemandu atau navigasi kapal nelayan yang sedang berlayar di laut kawasan tersebut. Dapat pula digunakan untuk memantau kondisi perarian di laut. Bentuknya menyerupai menara dengan tinggi mencapai 40 meter. Di atas terdapat ruangan untuk pemantauan dengan dinding kaca yang lebar sehingga pemandangan luas terlihat.

 

Pengunjung bisa naik ke atas dengan menaiki tangga ulir hingga 8 lantai untuk menuju puncak. Mengingat usianya sudah tua, pengunjung harus berhati- hati dengan kekuatan tangga dan bangunan. Untuk itu setiap sesi hanya dibatasi hingga 10 orang saja untuk berada di ruangan menara. Bagi yang takut ketinggian, menaiki jembatan gantung atau menara seperti ini pasti sangat memicu adrenalin.

 

Pemandangan dari Atas Menara Mercusuar

 

Sesampainya di atas, pengunjung disajikan pemandangan luar biasa indah. Dari kejauhan nampak pegunungan, perbukitan, garis laut dan garis pantai dengan hijaunya cemara yang berjajar rapi menghiasi pantai. bila datang pada sore hari atau senja suasananya bertambah syahdu dengan cahaya langit yang orange keemasaan menuju gelap.

 

Sebaiknya wisatawan tidak terlalu lama berada di atas menara karena biasanya banyak pengunjung lain yang antri untuk naik. Angin pun berhembus sangat kencang ddisarakan dari ketinggian. Tiket masuk Pantai Pandansari belum termasuk biaya untuk naik ke mercusuar. Untuk menikmati pemandangan di atas menara pengunjung harus lapor ke penjaga dan membayar retribusi sebesar Rp 5.000,00.

 

Selain Mercusuar

 

Sudah jauh- jauh datang ke Pantai Pandansari tentu jangan hanya menaiki mercusuarnya saja. Keindahan pantainya juga harus dinikmati. Pantai ini memliki karakteristik pasir hitam dan ombak cukup besar. Di tepian pantai banyak terdapat pohon cemara yang tinggi dan rapat, sehingga sangat rindang. Pengunjung dapat bersantai di bawahnya tanpa kepanasan. Duduk- duduk menikmati semilir angin sembari mencicip cemilan yang banyak dijual di sekitar pantai pasti nikmat.

 

Setelah menikmati suasana pantai, wisatawan dapat menjelajahi kebun buah naga yang ada di dekat pantai. Kebun buah naga ini merupakan agrowisata yang hasil panennya bisa dibeli wisatawan untuk dibawa pulang sebagai oleh- oleh. Selain itu hasilnya buah naga pun dipasarkan hingga keluar daerah.

 

Fasilitas Pantai

 

Pantai ini sudah mengalami banyak pengembangan sejak dibukanya pada beberapa tahun lalu. Fasilitas yang ada di sini sudah semakin lengkap seperti toilet, mushola, warung, dan area parkir. Dengan begitu pengunjung yang datang pun semakin banyak terlebih di hari libur.

 

Berwisata ke pantai ini sungguh ramah kantong, dengan tiket masuk Pantai Pandansari yang masih murah pengunjung sudah bisa menikmati suasana pantai sepuasnya. Jangan lupa untuk menaiki mercusuar Pantai Pandansari untuk menikmati sunsetnya yang sempurna.