Rental Sewa Mobil Ertiga Jogja Murah : All Type Terbaru

Nama Ertiga di kancah industry otomotif tanah air cukup populer dengan jumlah pengguna yang cukup banyak di seluruh wilayah Indonesia. Bukan hal yang aneh karena mobil ini memang menawarkan sejumlah fitur, desain dan kelebihan yang membuatnya lebih istimewa dibandingkan mobil-mobil lain di segmen yang sama. Kali ini, generasi terbaru Ertiga tampil dengan sejumlah pembaruan namun masih dengan basis desain yang sama. Nah, buat Anda penggemar Ertiga, pastikan untuk rental sewa mobil Ertiga Jogja murah : All Type terbaru untuk membawa Anda berkeliling kota Jogja bersama keluarga dan rekan tercinta.

Mobil jenis MPV keluaran Suzuki ini akan siap memenuhi kebutuhan transportasi Anda sekaligus membuat perjalanan menjadi lebih menyenangkan berkat adanya pembaruan yang menarik. Bagian dalam kabin Ertiga generasi terbaru juga mengalami sedikit penyegaran untuk memastikan agar setiap penumpang merasa nyaman berada di dalam mobil selama perjalanan. Untuk lebih jelasnya, simak ulasan Ertiga di bawah ini.

 

Eksterior Ertiga Stylish dan Compact

Dengan basis desain bodi yang masih sama seperti pendahulunya, Ertiga tetap bisa menunjukkan eksistensinya. Tersedia tiga piliha berbeda yakni Ertiga Ellegant, Ertiga Sporty dan Ertiga Standar. Ketiganya memiliki tampilan eksterior yang istimewa. Di sektor depan, tampilan eksterior Ertiga didominasi oleh lampu utama yang tajam dan grille depan minimalis dengan lapisan warna krom dengan tiga tingkat. Foglamp di bagian depan telah dilengkapi reflector untuk optimalisasi fungsi dan penambahan bezel berwarna hitam sehingga tampil lebih elegan.

Di sektor samping, Ertiga tampak stylish dengan garis bodi yang tajam dan minimalis serta penambahan beberapa detail menarik termasuk New Alloy Wheel dan New Electric Foldable Mirror. Beralih ke sektor buritan, tidak terlalu banyak perubahan dibandingkan generasi sebelumnya kecuali pada bagian bumper belakang yang terlihat lebih tajam.

 

Interior Nyaman dan Lengkap

Di bagian dalam kabin, Suzuki Erita menawarkan sejumlah kelebihan yang patut diperhitungkan. Bagian setir misalnya memiliki sentuhan modern yang kuat berkat dominasi warna hitam. Kabin depan juga terisi dengan panel dashboard yang segar dengan warna lebih lembut. Setiap tipe Ertiga tampil dengan material pilihan New Pattern Fabric untuk seluruh joknya sehingga menjamin kenyamanan setiap penumpang. Beberapa perubahan terlihat pada bagian tuas transmisi, rem tangan, dan warna karpet.

Kelebihan Ertiga juga terliat pada bagian bagasi yang kini tampil lebih luas sehingga mampu menampung lebih banyak barang. Di kabin baris kedua, kini tersedia Accessories Socket yang berfungsi untuk men-charging berbagai jenis perangkat gadget sehingga penumpang tidak hanya mengandalkan charging socket di kabin depan.

 

Dimensi dan Dapur Pacu Ertiga

Sebagai mobil bertipe MPV, Ertiga jelas menawarkan dimensi ideal yang mampu menampung hingga 7 orang penumpang dengan ruang kaki dan kepala yang luas. Detail dimensi Ertiga sendiri adalah 4.265 mm x 1.695 mm x 1.685 mm dengan ground clearance yang cukup tinggi sehingga mobil bisa diajak melaju di jalanan bergelombang ataupun yang tergenang banjir. Stabilitas berkendara Ertiga terkenal cukup bagus berkat adanya dukungan suspensi berkualitas baik di roda depan ataupun belakang. Selain itu, pengemudi juga bisa bernafas lega berkat adanya teknologi sistem pengereman terbaru yang berfungsi optimal.

Untuk generasi terbaru, Suzuki menyematkan mesin bertipe K14B pada Ertiga. Mesin dengan jenis VVT atau Variable Valve Timing ini berkapasitas 1.4 liter dengan 16  katup dan 4 silinder segaris. Mesin juga sudah didukung dengan sejumlah teknologi terbaru diantaranya Drive Wire Techbology dan Multi Point Injection yang menjamin tarikan mesin halus. Berkat adanya teknologi tersebut, pembakaran bahan bakar Ertiga juga menjadi lebih irit dan sempurna. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga optimal hingga 92 PS yang menjamin performa mumpuni baik di dalam ataupun luar kota.

 

Kelebihan Suzuki Ertiga

Berikut berbagai kelebihan Ertiga yang bisa didapat termasuk ketika Anda rental sewa mobil Ertiga Jogja murah : All Type terbaru:

  • Kabin luas dan lapang
  • Irit konsumsi BBM
  • 7 seater
  • Rasio transmisi panjang
  • Berkonfigurasi penggerak roda depan
  • Bagasi besar dan luas
  • Stabilitas bagus dengan handling mumpuni
  • Fitur keselamatan canggih dan lengkap